Jasamarga Related Business

  • Rest area
  • Perumahan
  • Aplikasi informasi jalan tol
MerekTravoyJasa
  • Manajemen bangunan
  • Pengelolaan papan iklan dan utilitas publik di jalan tol
PemilikJasa MargaSitus webwww.jmrb.co.id

PT Jasamarga Related Business atau biasa disingkat menjadi JMRB, adalah anak usaha dari Jasa Marga yang bergerak di bidang pengembangan properti.[1]

Sejarah

Logo lama

Perusahaan ini didirikan oleh Jasa Marga pada bulan Januari 2013 dengan nama PT Jasamarga Properti. Pada tahun 2016, Jasa Marga menunjuk perusahaan ini untuk mengelola rest area di Jalan Tol Purbaleunyi dan Jalan Tol Palikanci. Dua tahun kemudian, perusahaan ini ditunjuk untuk mengelola rest area di semua jalan tol yang dikelola oleh Jasa Marga. Pada tahun 2019, Jasa Marga menunjuk perusahaan ini untuk mengawasi standar pelayanan dari rest area yang dikelola oleh mitra. Pada bulan Mei 2019, nama perusahaan ini diubah menjadi seperti sekarang, seiring dengan ekspansi perusahaan ini ke bisnis manajemen bangunan serta pengelolaan papan iklan dan utilitas publik di jalan tol. [1] Pada tahun 2023, perusahaan ini mulai mengoperasikan fase 1 dari Travoy Hub di Jakarta Timur yang terintegrasi dengan LRT Jabodebek dan Transjakarta.[2]

Referensi

  1. ^ a b c d "Sejarah Perusahaan". PT Jasamarga Related Business. Diakses tanggal 25 Januari 2023. 
  2. ^ Elvira, Vina (1 September 2023). "Jasamarga Related Business Operasikan Koridor Travoy Hub Stasiun LRT Taman Mini". Kontan. Diakses tanggal 21 Maret 2024. 


  • l
  • b
  • s